Tandai Kesiapan Bermarkas di Bali, Arema FC Potong Tumpeng di Stadion Kapten I Wayan Dipta

Stadion Kapten I Wayan Dipta didaftarkan sebagai home-base Arema FC karena dinilai memenuhi dua syarat yang ditetapkan oleh PSSI

4 Juli 2023, 22:36 WIB

JURNAL HARIANKOTA, BALI – Persiapan maksimal dilakukan oleh Arema FC jelang menggunakan Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar Bali sebagai kandang saat BRI Liga 1 2023-2024.

Manajemen tim Singo Edan melakukan pemotongan Tumpeng menandai kesiapan Arema FC bermarkas di Bali.

“Persiapan maksimal sudah dilakukan, terutama dari sisi penyelenggaraan. Hari ini menandai kesiapan sekaligus mohon doa restu dan kulonuwun Arema FC menggelar seremonial di Stadion Kapten I Wayan Dipta,” ungkap General Manager Arema FC, Muhammad Yusrinal Fitriandi, Selasa (4/7/2023).

Hibah Bus dari Juragan 99, Diharapkan Mampu Membawa Arema FC Semangat dan Menjadi Juara

Stadion Kapten I Wayan Dipta didaftarkan sebagai home-base Arema FC karena dinilai memenuhi dua syarat yang ditetapkan oleh PSSI, yakni aspek keselamatan dan regulasi stadion.

Inal mengungkap bahwa secara persiapan Arema FC sudah jauh-jauh hari untuk mempersiapkan hal-hal yang berkaitan dengan penyelenggaraan.

“Dari sisi persiapan menjelang hari H pertandingan perdana kami rasa sudah hampir 100%,” ungkap Inal.

Polresta Malang Kota Gandeng Aremania Jogo Bhumi Arema dalam Lomba Mural

Arema FC sendiri sudah merilis harga tiket untuk pertandingan kandang BRI Liga 1 2023-2024 yakni dengan mematok harga tiket 150 ribu rupiah untuk ekonomi dan 350 ribu rupiah untuk VVIP. (ARM)

Berita Lainnya

Berita Terkini