SOLO, JURNAL HARIANKOTA– Pucuk pimpinan jajaran kepolisian di Kota Surakarta resmi telah berganti. Serah terima jabatan berlangsung khidmat dengan tradisi welcome and farewell parade (penyambutan kepemimpinan baru dan pelepasan kepemimpinan lama) di halaman Mapolresta Surakarta, Sabtu (18/1/2025) pagi.
Prosesi inti dari penyambutan dan pelepasan tersebut adalah penyerahan kunci Mako Polresta Surakarta yang dilakukan oleh Kombes Pol Iwan Saktiadi selaku pejabat lama, kepada Kombes Pol Catur Cahyono Wibowo sebagai pejabat baru penggantinya. Catur kini resmi menjabat Kapolresta Surakarta.
Sebelum acara di Mapolresta Surakarta, kegiatan serah terima jabatan Kapolresta Jajaran Polda Jawa Tengah telah dilaksanakan di Gedung Borobudur Polda Jateng pada, Jum’at (17/1/2025), dipimpin langsung Kapolda Jawa Tengah, Irjen Pol Ribut Hari Wibowo.
Setelah serah terima jabatan (sertijab) tersebut, rangkaian acara dilanjutkan dengan berbagai tradisi di Mapolresta Surakarta, di antaranya adalah tradisi pedang pora, laporan kesatuan, apel kesatuan, dan pamit kenal.
Dalam sambutannya, Iwan yang juga pernah menjabat sebagai Kapolres Sukoharjo, menyampaikan ucapan terima kasih yang mendalam atas dedikasi, loyalitas, dan bantuan yang telah diberikan oleh seluruh personel Polresta Surakarta selama masa jabatannya.
“Saya pribadi mengucapkan selamat datang kepada Kombes Pol Catur Cahyono Wibowo, dan saya ucapkan terimakasih kepada seluruh personel Polresta Surakarta atas bantuan maupun dedikasinya kepada kesatuan selama 2 tahun 3 bulan saya menjabat disini,” kata Iwan yang kini mengemban jabatan baru sebagai Kasubdit SIM Ditregident Korlantas Polri
Sementara, Kapolresta Surakarta yang baru, Catur, menyampaikan apresiasi yang tinggi kepada Iwan atas dedikasi dan kinerja terbaiknya selama menjabat di Polresta Surakarta. Sebelum naik pangkat dari AKBP ke Kombes, jabatan lama Catur adalah Wakapolresta Surakarta.
Catur juga memberikan penghargaan atas keberhasilan Iwan dalam menjaga situasi kamtibmas yang aman dan kondusif di Kota Bengawan terutama pada tahun politik 2024.
“Saya komitmen akan melanjutkan tugas dan tanggung jawab serta program-program yang sudah dijalankan oleh Kombes Pol Iwan selama menjabat Kapolresta Surakarta,” paparnya.
Perlu diketahui, setelah Catur naik pangkat dan naik jabatan sebagai Kapolresta Surakarta, untuk posisi Wakapolresta digantikan oleh AKBP Sigit, mantan Kapolres Sukoharjo. (SLO)