JURNAL HARIANKOTA – Bulan suro atau Muharram bagi sejumlah perguruan silat sudah menjadi rutinitas tahunan untuk menggelar kegiatan sah-sahan atau pengesahan anggota baru.
Adanya kelonggaran PPKM yang tidak lagi melarang kegiatan masyarakat, membuat aktivitas berkumpul lambat laun kembali normal. Meski untuk itu ada himbauan tetap patuh protokol kesehatan (prokes).
Menyambut bulan suro kali ini, sejumlah perguruan silat di Sukoharjo, anggota Ikatan Pencak Silat Indonesia (IPSI) memiliki agenda tahunan, diantaranya pengesahan anggota baru yang identik dengan pengerahan massa.
Mengantisipasi kerawanan mencegah adanya gesekan, Polres Sukoharjo merespon dengan mengumpulkan pimpinan masing-masing perguruan silat itu pada, Kamis (21/7/2022) malam.
“Ini merupakan salah satu upaya kami diantaranya berkumpul, silaturahmi dengan teman-teman IPSI, ketua-ketua perguruan silat untuk berkoordinasi,” kata Kapolres Sukoharjo, AKBP Wahyu Nugroho Setyawan.
Dari silaturahmi itu, diharapkan ada koordinasi dengan perguruan-perguruan yang akan melakukan kegiatan pada bulan suro ini untuk mencegah gesekan saat pelaksanaannya.