PURWOREJO, JURNAL HARIANKOTA – Bupati Hj Yuli Hastuti SH melepas keberangkatan 12 orang Donor Darah Sukarela (DDS) ke Jakarta, di ruang Arahiwang, Kamis (1/8/24).
Kedua belas pendonor darah asal Kabupaten Purworejo termasuk dalam daftar penerima penghargaan Satya Lencana Kebaktian Sosial dari Presiden RI.
Mereka mendapat penghargaan, karena sudah lebih dari 100 kali melakukan donor darah. Dalam acara tersebut, Bupati juga meluncurkan Layanan Permintaan Darah secara Online.
Bupati dalam sambutannya menyampaikan selamat dan terima kasih yang tulus kepada para Donor Darah Sukarela yang telah 100 kali mendonorkan darahnya.
“Atas nama pribadi dan Pemerintah Kabupaten Purworejo mengucapkan selamat atas karena Bapak/Ibu sekalian akan menerima Satya Lencana Kebaktian Sosial Republik Indonesia sebagai penghargaan dari Presiden Republik Indonesia,” ungkapnya.
Bupati Yuli Hastuti yang juga sebagai Ketua PMI Purworejo mengaku bangga atas pencapaian dan dedikasi para pendonor darah ini. “Ini adalah pengakuan atas pengabdian dan sumbangsih yang sangat berharga, dalam menyelamatkan nyawa melalui donor darah,” imbuhnya.
Sementara Wakil Ketua PMI Purworejo, Ernawan Cahyo Winardi, menyebutkan bahwa penyerahan Satya Lencana Kebaktian Sosial baru kali ini diadakan sejak masa pandemi Covid-19.
Ada sebanyak 12 orang pendonor 100 kali pada tahun 2019 dan 2020, sedangkan pada tahun 2021 hingga 2023 terdapat 11 orang pendonor.
“Untuk tahun ini yang akan menerima penghargaan baru yang periode 2019 dan 2020, sedangkan yang tahun 2021 hingga 2023 dijadwalkan akan menerima penghargaan tahun depan karena banyaknya yang akan diberi penghargaan,” sebutnya.
Dijelaskan, dari 12 pendonor calon penerima penghargaan tahun ini, dua orang di antaranya telah meninggal dunia karena faktor usia sehingga akan diwakili oleh keluarganya. Keduanya yakni H Wasis Suhartono (Alm) dan Purwono (Alm).