JURNAL HARIANKOTA, MALANG – Dalam rangka memberikan imbauan Kamtibmas kepada masyarakat, Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana menyampaikan Ceramah Kamtibmas di Masjid Ashumul Muhsinin, Mapolres Malang, Kepanjen, Kabupaten Malang, Jumat (24/3/2023).
Dalam kegiatan tersebut, Kapolres Malang mengajak seluruh jamaah untuk bersama-sama menjaga Kamtibmas agar tercipta suasana aman, nyaman, tertib dan kondusif. AKBP Putu berpesan melalui momentum bulan Ramadhan, masyarakat dapat beribadah sekaligus berkontribusi dalam menjaga kemananan dan ketertiban khususnya di wilayah kabupaten Malang.
“Puasa Ramadhan ini bermanfaat agar kita menjadi individu yang lebih baik lagi,” kata AKBP Putu Kholis di Masjid Ashumul Muhsinin, Kepanjen, Jumat (24/3).
Jadwal Imsakiyah Ramadhan 1444 H Wilayah Solo Raya, Jumat 24 Maret 2023
Kapolres juga mengajak seluruh jamaah untuk meningkatkan ibadah kepada Allah SWT, mengingat bulan Ramadhan merupakan bulan magfirah yang banyak kelebihan terkandung didalamnya.
“Bulan suci Ramadhan merupakan bulan yang penuh rahmat, maka manfaatkanlah bulan puasa ini untuk memperbanyak amal ibadah,” ungkapnya.
Sejatinya bulan Ramadhan merupakan momentum untuk perubahan diri ke arah yang lebih baik lagi. Pelaksanaan puasa selama 30 hari sepatutnya dijadikan titik awal perubahan dalam hidup, untuk menjadi pribadi muslim yang lebih baik.
Gema Kampus Ramadhan Kembali Berkumandang di UMS, Dibuka oleh Rektor
Banyak manfaat yang didapatkan dalam puasa Ramadhan, termasuk dari aspek kesehatan, akhlak, sikap, kinerja, serta keimanan dan ketaqwaan. Oleh karena itu, mari kita jalankan ibadah dengan sungguh-sungguh di bulan suci Ramadhan ini, insyaallah banyak manfaat yang akan kita terima.
“Manfaat yang paling paripurna dari ibadah di bulan Ramadhan ini adalah kita sendiri yang akan menerima,” pungkasnya.
Mengakhiri kegiatan, Kapolres menyerahkan bantuan kepada marbot masjid sekaligus peralatan untuk kebersihan masjid. (ARM)