Politisi Demak Maju Mendaftar Dalam Bursa Bupati Melalui Partai Demokrat

Dalam pendaftaran, Edi Sayudi disambut langsung oleh Ketua DPC Partai Demoktrat, Fathan di Sekertariat DPC Partai Demokrat

29 Mei 2024, 16:06 WIB

DEMAK, JURNAL HARIANKOTA – Pengusaha swalayan Maharani serta Politisi PKB, Edi Sayudi resmi mendaftar sebagai Calon Bupati Kabupaten Demak pada Pilkada 2024 melalui partai Demokrat.

Sebelumnya, Edi Sayudi telah mendaftarkan diri sebagai Bakal Calon Bupati melalui DPC PKB, DPC Gerindra, Nasdem dan DPC PPP.

“Saya daftar di Demokrat ini bagian dari visi misi dan kolaborasi dengan para tokoh maupun partai politik (parpol) yang ada. Sebab, kita menyadari bahwa untuk menjadi calon harus diusung parpol,” ujarnya (28/5).

Edi menambahkan, upaya pendaftaran ini merupakan bentuk ikhtiar dirinya untuk mengabdi kepada masyarakat serta ikut membangun Kabupaten Demak menjadi lebih baik lagi.

“Demak memerlukan percepatan pertumbuhan ekonomi masyarakat,” lanjutnya. Dalam pendaftaran, Edi Sayudi disambut langsung oleh Ketua DPC Partai Demoktrat, Fathan di Sekertariat DPC Partai Demokrat.

Fathan menjelaskan bahwa edi sayudi merupakan salah satu dari beberapa bacalon yang mendaftarkan diri sebagai Bupati untuk Pilkada 2024 mendatang.

“Sebelumnya sudah ada beberapa nama yang mendaftar melalu partai demokrat termasuk juga bapak Edi Sayudi,” Katanya.(Raka)

Berita Lainnya

Berita Terkini