Sinopsis Film Mile 22 Bioskop Trans TV, Aksi Iko Uwais Bersama Mark Wahlbergh

Film garapan sutradara Peter Berg dan penulis skenario Lea Carpenter ini dirilis perdana pada, pertengahan Agustus 2018 silam

18 Agustus 2022, 07:00 WIB

JURNAL HARIANKOTA – Tayangan film Amerika bergenre thriller berjudul Mile 22 akan tayang di Bioskop Trans TV malam ini, Kamis, (18/8/2022) pukul 21.30 WIB, jika tak ada perubahan jadwal.

Film garapan sutradara Peter Berg dan penulis skenario Lea Carpenter ini dirilis perdana pada, pertengahan Agustus 2018 silam.

Di film ini, aktor Indonesia Iko Uwais turut terlibat beradu akting dengan pemeran utama Mark Wahlberg dan pemeran pendukung lain diantaranya, Lauren Cohan, John Malkovich, Carlo Alban, dan Ronda Rousey.

22 Eks Napiter Ikut Upacara Bendera HUT ke-77 RI di Semarang, Ganjar: Saya Ingin Mereka Bercerita

Alur cerita film berkisah tentang sosok James Silva (Mark Wahlbergh) seorang agen CIA dan pimpinan tim Overwatch yang memiliki tugas menemukan bahan kimia bernama cesium di kantor keamanan federal Rusia yang ada di Amerika.

Mereka harus mencegah pengiriman cesium ke pihak musuh karena bahan tersebut adalah peledak yang sangat berbahaya dan mematikan.

Namun dalam perjalanannya, misi itu gagal dan cesium berhasil dilarikan oleh beberapa orang dari kantor federal Rusia.

Heboh Lagu Ojo Dibandingke di Peringatan HUT RI ke 77, Farel Sukses Membuat Istana Negara Bergoyang

Setahun lebih dari kejadian tersebut, ada seorang pria bernama Li Noor (Iko Uwais) terlihat meminta perlindungan ke kedutaan besar Amerika di Indocar (negara fiksi-Red) dan meminta suaka.

Li bernegosisasi dengan tim Overwatch yang kebetulan juga sedang ada disana, dan mengatakan bahwa ia memiliki info tentang cesium.

Ia mengaku memiliki sebuah disk yang berisi info perihal cesium, namun menolak mengungkap sandinya sebelum selamat sampai di Amerika.

Catat, Puluhan Mobil Hias Bakal Meriahkan Pawai Pembangunan HUT Kemerdekaan RI ke 77 di Sukoharjo

Berita Lainnya

Berita Terkini