Sidak Pembangunan GOR Tipe B, Bupati Sukoharjo Minta Pelaksana Serius Bekerja

Etik ingin memastikan seluruh tahapan pembangunan berjalan sesuai jadwal

8 September 2023, 17:15 WIB

JURNAL HARIANKOTA, SUKOHARJO– Bupati Sukoharjo, Etik Suryani melakukan inspeksi mendadak (sidak) proyek pembangunan Gedung Olah Raga (GOR) Tipe B dan proyek Taman Budaya di Kelurahan Gayam, Kecamatan Sukoharjo pada, Jumat (8/9/2023).

Etik datang bersama Ketua DPRD, Wawan Pribadi, Sekda Wododo dan pejabat lainnya. Sidak pertama adalah proyek GOR Tipe B dengan nilai kontrak Rp51,160 miliar. Ditempat itu, Etik mengecek sejumlah sudut yang tengah dalam pengerjaan.

“Proyek GOR ini kan masuk dalam proyek strategis tahun ini, maka kami ingin mengecek sampai mana, katanya ada defiasi 0,6 dari jadwal. Semua proyek yang dikerjakan harus selesai tepat waktu dan tepat mutu,” ujarnya.

Tertangkap di Bekasi, Pria Pembawa Sajam di Kantor Bupati Sukoharjo Terancam 10 Tahun Bui

Dengan adanya sidak tersebut, Etik ingin memastikan seluruh tahapan pembangunan berjalan sesuai jadwal. “Harapannya ya berjalan lancar, kalau ada kendala dicari solusinya sehingga proyek berjalan sesuai jadwal, sesuai kontrak,” tegasnya

Selesai meninjau proyek GOR, bupati dan rombongan bergeser meninjau proyek Taman Budaya yang bersebelahan dengan proyek GOR. Untuk proyek Taman Budaya dikerjakan dengan nilai kontrak Rp11,918 miliar.

Di lokasi itu, Etik sempat menyoroti minimnya jumlah pekerja. Ia pun meminta pada pelaksana proyek agar serius dalam bekerja dengan mengerahkan banyak tenaga kerja.

Bupati Sukoharjo Launching 3 Proyek Pembangunan Strategis, Total Anggaran Rp 71 Miliar

Senada, Ketua DPRD, Wawan Pribadi juga meminta agar semua proyek yang tengah berjalan di Sukoharjo dikerjakan sesuai aturan. Aturan dimaksud adalah secara menyeluruh.

“Baik dari segi waktu, mutu, anggaran, dan lainnya, harus sesuai aturan,” tandasnya. (Sapto)

Berita Lainnya

Berita Terkini

Upacara Serah Terima Jabatan Polres Purworejo

Upacara Serah Terima Jabatan Polres Purworejo

Kapolres Purworejo meminta agar para kapolsek di wilayah kerja Polres Purworejo agar terus berpacu meningkatkan prestasi anggotanya sehingga menjadi Polisi yang dicintai dan dekat dengan masyarakat
17 September 2024, 19:27 WIB