Aktif Tangani Pandemi, Puskesmas Sukoharjo Raih PPKM Award dari Presiden Jokowi

Apresiasi dan penghargaan diberikan dalam 16 kategori, salah satunya adalah Kategori Fasilitas Layanan Kesehatan Masyarakat atau Puskesmas

21 Maret 2023, 23:34 WIB

JURNAL HARIANKOTA, SUKOHARJOPresiden Joko Widodo (Jokowi) melalui Kementerian Kesehatan (Kemenkes) memberikan apresiasi khusus berupa penghargaan kepada pihak-pihak yang telah terlibat aktif dalam penanganan Covid-19 dalam bentuk PPKM Award.

Apresiasi dan penghargaan diberikan dalam 16 kategori, salah satunya adalah Kategori Fasilitas Layanan Kesehatan Masyarakat atau Puskesmas.

Untuk kategori tersebut, ada 102 Puskesmas yang merupakan Puskesmas dengan Pengelolaan Vaksinasi Covid-19 terbaik dari seluruh Indonesia.

Penyidik Polres Sukoharjo Limpahkan Berkas Tersangka Tambang Maut Polokarto ke Kejaksaan

Untuk Jawa Tengah, ada tiga Puskesmas yang mendapat penghargaan, salah satunya adalah Puskesmas Sukoharjo, Kecamatan/ Kabupaten Sukoharjo.

“Informasi terkait penghargaan itu kami dapat lewat email yang dikirimkan oleh Kemenkes, bahwa Puskesmas Sukoharjo meraih penghargaan dalam penanganan pandemi Covid-19 khususnya pengelolaan vaksinasi,” kata Kepala Puskesmas Sukoharjo, Kunari Mahanani saat ditemui pada, Selasa (21/3/2023).

Ia pun mengaku senang dan berbahagia setelah mendapat pemberitahuan itu. Hanya saja ia belum mengetahui lebih lanjut seperti apa wujud penghargaan itu, apakah berupa tropy dan piagam, atau yang lainnya.

Dibuka Bupati, Pemkab Sukoharjo Gelar Jambore Anak Berkebutuhan Khusus

“Selama pandemi, kami selalu aktif melakukan update data melalui aplikasi “smile” yang langsung terkoneksi dengan pemerintah pusat. Semua data yang kami kirim valid sesuai kondisi yang ada saat itu,” ungkapnya.

Data tersebut, menurut Kunari sangat membantu pemerintah pusat untuk mengetahui sejauhmana penanganan dan cakupan pelaksanaan vaksinasi Covid-19, baik dosia pertama, kedua, hingga vaksinasi boster pertama dan kedua.

“Puskesmas Sukoharjo ini membawahi 14 kelurahan, selama pandemi kami setiap hari memberikan layanan vaksinasi dan datanya selalu kami laporkan,” ungkapnya.

Kejari Sukoharjo Tetapkan Tersangka Kasus Korupsi BKK Bulu, Nilai Kerugian Rp1,3 Miliar

Berita Lainnya