100 Hari Awal Kerja, Pengurus PSHT Cabang Surakarta Gelar Pelantikan Ketua Ranting dan Komisariat

Ketua ranting yang dilantik adalah dari Kecamatan Jebres, Pasar Kliwon, Serengan, Banjarsari, dan Laweyan, serta satu komisariat dari kampus ISI Surakarta

29 Maret 2023, 13:46 WIB

JURNAL HARIANKOTA, SOLO – Sebanyak lima ketua ranting dan satu ketua komisariat dilantik oleh Pengurus Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) Cabang Surakarta, di Sekretariat Rayon Gumpang, Laweyan, pada Selasa (28/3/2023) malam.

Masingr-masing ketua ranting yang dilantik adalah dari kecamatan Jebres, Pasar Kliwon, Serengan, Banjarsari, dan Laweyan, serta satu komisariat dari kampus ISI Surakarta.

Dalam acara yang digelar sore hari sambil buka puasa bersama itu, sekaligus juga diselenggarakan pengukuhan Relawan PSHT 004 Surakarta.

Didukung Pemerintah Daerah, Pelantikan Pengurus Cabang PSHT Sukoharjo Dihadiri Ketua Umum

“Kegiatan ini merupakan salah satu program kerja pengurus PSHT Cabang Kota Surakarta periode 2022-2027,” kata Ketua cabang PSHT Cabang Kota Surakarta, Darminto.

Dijelaskan Darminto, dalam 100 hari masa kerja kepengurusan yang baru, pihaknya sudah melakukan beberapa kegiatan di beberapa bidang.

“1. Keorgansian, 2. teknik, 3. pengabdian masyarakat, 4. persiapan pembangunan padepokan, dan 5. ke SH-an,” imbuhnya.

353 Atlit PSHT Berebut Medali di Kejuaraan AremaSHTer 2

Dalam acara yang dihadiri seluruh pengurus, ketua ranting, ketua rayon se-Cabang Kota Surakarta itu juga diisi tausyah dari Dewan Pertimbangan PSHT Cabang Kota Surakarta, H. Sugeng Riyanto, dilanjut sholat Magrib berjamaah.(Sapto)

Berita Lainnya

Berita Terkini